Penerapan Model Student Team Achievement Division (STAD) dalam Meningkatkan Kemampuan Menulis Teks Eksposisi Kelas VIII SMP Negeri 25 Makassar

Main Article Content

Abu Bakar Tumpu

Abstract





Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan menulis teks eksposisi dengan penerapan model Student Team Achievement Division (STAD) pada siswa kelas VIII SMP Negeri 25 Makassar. Metode Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 25 Makassar yang berjumlah 35 siswa, terdiri dari 20 siswa perempuan dan 15 laki-laki. Sedangkan objek penelitian ini adalah penerapan model Student Teams Achievement Divisions (STAD) untuk meningkatkan kemampuan menulis teks eksposisi. Prosedur yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan siklus. Setiap siklus terdiri atas empat kegiatan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan menggunakan instrument berupa teks. Alat pengumpulan adalah dengan menggunakan instrument berupa teks. Data dianalisis dengan teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif.Berdasarkan analisis hasil penelitian yang telah dilakukan, hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran Student Team Achievement Division (STAD) terbukti dapat meningkat. Skor rata-rata siswa prantindakan adalah 66,37. pada siklus I, skor meningkat menjadi 72,4, dan meningkat lagi pada siklus II menjadi 81,14. Oleh karena itu, penelitian menyarankan agar model pembelajaran ini dapat diterapkan oleh guru bahasa Indonesia untuk meningkatkan kemampuan menulis teks eksposisi siswa.


 





Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Tumpu, A. B. (2022). Penerapan Model Student Team Achievement Division (STAD) dalam Meningkatkan Kemampuan Menulis Teks Eksposisi Kelas VIII SMP Negeri 25 Makassar. JURNAL EDUKASI NONFORMAL, 3(1), 96-115. Retrieved from https://ummaspul.e-journal.id/JENFOL/article/view/3839
Section
Articles

References

Afnia Sundari. Peningkatan Kemampuan Menulis Eksposisi Dengan Model Pembelajaran Kooperatif Teknik Student Teams Achievement Divisions (STAD) Pada Siswa Kelas IV SD Negeri Tempel Gatak Sukoharjo.
Chaer, Abdul. 2015. Psikolinguistik:Kajian Teori.Jakarta: Rineka Cipta. http://digilib.uns.ac.id./2020_06_25.archive.html.2010.Dalman. H. Keterampilan Menulis. Depok:Rajawali Pers. 2018.
Fetti Asrini Rishanjani. Keefektifan Model Think-Talk Write (TTW) dalam Pembelajaran Menulis Teks Eksposisi. Universitas Pendidikan Indonesia. 2014. http://repository.upi.edu./2020_07_19.archive. html.2014.
Isabella.Menentukan Relasi makna Sinonim, Antonim, dan Polisemi dalam kalimat Bahasa Indonesia pada siswa kelas VIII SMP Negeri 16 Makassar. FKIP Universitas Islam Makassar. 2013.
Karmila. Penerapan Teknik Musikalisasi Puisi Dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca Pusi Siswa Kelas X SMK Penerbangan Techno Terapan Makassar Kec.Biringkanaya. FKIP Universitas Islam Makassar.2018.
Kosasi. E., dan Endang Kurniawan. 22 Jenis Teks dan Starategi Pembelajarannya di SMA_MA/SMK. Bandung: Yrama Widya. 2019. Kusumah, Wijaya & Dedi Dwitagama. 2012. Mengenal Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Indeks.
Rusman, Model-Model Pembelajaran: Mengembangkan Profesionalisme Guru.
Cet. IV; Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2011.
Siswanto, Wahyudi dan Dewi Arif. 2016. Model pembelajaran menulis cerita. Bandung: PT Refika Aditama.
Slavin. (2005). Cooperative learning teori, riset dan praktik. Bandung: Nusa Media.
Tarigan, Henry Guntur. 1986. Menyimak Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa.
Yustina. Produktif Berbahasa Indonesia Jilid 1 Untuk SMK/MAK Kelas Jakarta: Erlangga. 2017.