Kemampuan Membaca Tulisan Arab Melayu Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Riau dengan Menggunakan Aplikasi Nearpod
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan kemampuan membaca dan memahami tulisan Arab Melayu melalui aplikasi nearpod. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya minat mahasiswa mempelajari Arab Melayu. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kemampuan membaca dan memahami tulisan Arab Melayu mahasiswa semester I Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Riau Tahun Akademis 2022. Penelitian ini penulis batasi dalam kemampuan membaca dan memahami tulisan Arab Melayu pada mengenai kata ulang, suku kata terbuka + tertutup, dan suku kata tertutup + terbuka. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan sampel penelitian sebanyak 61 mahasiswa semester I Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Riau Tahun Akademis 2022. Pengambilan sampel tersebut dikenal dengan sampel penuh atau 100% dari jumlah keseluruhan populasi penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik tes objektif (pilihan ganda). Teknik analisis datanya dengan cara mengumpulkan hasil tes, memberikan penilaian sesuai dengan pedoman penskoran, mencari persentase untuk setiap aspek membaca pemahaman, serta menghitung rerata. Hasil penelitian disimpulkan bahwa kemampuan membaca pemahaman wacana Arab Melayu beragam, yaitu (1) kemampuan menentukan gagasan pokok berkategori rendah dengan rerata 58,05 (2) kemampuan menentukan gagasan penjelas berkategori rendah dengan rerata 25,37 (3) kemampuan menentukan amanat/pesan berkategori tinggi dengan rerata 94,63 dan (4) kemampuan menentukan simpulan berkategori rendah dengan rerata 55,12. Secara keseluruhan, kemampuan membaca pemahaman wacana Arab Melayu mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Riau berkategori rendah dengan rerata 58,29.
Downloads
Article Details
References
Faizah, Hasnah. 2018. Menulis Arab Melayu. Pekanbaru: UR Press.
Faizah, Hasnah. 2019. Membaca Arab Melayu. Pekanbaru: UR Press.
Kadir, Abdul. (2008). Membuat Aplikasi Web dengan PHP dan Database MySQL. Andi: Yogyakarta.
Razak, Abdul. 2020. Pendekatan Konstruktivisme Dalam Pembelajaran Membaca Pemahaman. Pekanbaru: UR Press.
Razak, Abdul. 2020. Membaca Pemahaman Teori dan Aplikasi Pengajaran. Pekanbaru: Ababil Press.
Surana, FX. Dkk. 1982. Menulis dan Membaca Huruf Arab Indonesia. Solo: Dikdasmen.
Tarigan. H.G. 1979. Membaca sebagai Studi Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa