Pembelakaran Bahasa Indonesia dengan Teknik Permainan Kelompok Siswa Kelas V dI SDN 110 Lagoari di Kabupaten Wajo
Main Article Content
Abstract
SURIANTO. Pembelajaran Bahasa Indonesia Dengan Teknik Permainan Kelompok Siswa Kelas V Di Sdn 110 Lagoari Di Kabupaten Wajo. ( Dibimbing oleh H. Andi sukri syamsuri dan Muhammad akhir )
Secara umum rata-rata anak memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik. Namun bila diperhatikan secara khusus atau secara individual kemampuan secara individu berbeda-beda. Ada beberapa anak yang tergolong kesulitan dalam berkomunikasi dengan teman. Kesulitan-kesulitan tersebut membuat komunikasi antar teman menjadi tidak efektif. Apabila hal tersebut terus dibiarkan akan menghambat proses perkembangan sosial anak. Terhambatnya kemampuan berkomunikasi siswa juga dapat menghambat prestasi belajar siswa.Tujuan penelitian ini untuk menggambarkanpelaksanaan teknik permainan kelompok, mengetahui bagaimana tingkat kemampuan berkomunikasi siswa dan mengetahui pengaruh pelaksanaan teknik permainan kelompok dalam pembelajaran bahasa Indonesia terhadap kemampuan berkomunikasi siswa Sekolah Dasar gugus 1 Kecamatan Bola Kabupaten Wajo.
Jenis penelitian ini adalah true experimen (eksperimen murni) pengujian variabel bebas dan terikat dilakukan terhadap sampel kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Desain eksperimen yang akan digunakan adalah Desain Randomized Pretest-Posttest Control Group Design. Teknik pengumpulan data melalui observasi untuk menilai kegiatan atau pengamatan terhadap perlakuan yang dilakukan guru di kelas eksperimen, angket untuk memperoleh informasi mengenai kemampuan berkomunikasi siswa dalam pembelajaran bahasa Indonesia dengan pelaksanaan teknik permainan kelompok, dan dokumentasi. Teknik analisis datanya analisis deskriftif dan analisis inferensial yang meliputi uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis dengan uji T Test.
Hasil penelitian menunjukkan pelaksanaan teknik permainan kelompokdi kelas eksperimen terlaksana dengan baik berdasarkan sintaks pembelajaran. Tingkat kemampuan berkomunikasi siswa meningkat setelah diberikan perlakuan teknik permainan kelompok hasil pretes pada kelas eksperimen dari kategori cukup menjadi tinggi setelah postes itu berarti kemampuan berkomunikasi siswa meningkat setelah perlakuan teknik permainan kelompok. Peningkatan kemampuan berkomunikasi siswa dari sebelum dan setelah perlakuan teknik permainan kelompok berindikasi bahwa pelaksanaan teknik permainan kelompok berpengaruh signifikan terhadap kemampuan berkomunikasi siswa di sekolah dasar.
Kata kunci : pembelajaran bahasa indonesi teknik permainan kelompok,