Prestasi Belajar Siswa ditinjau dari Fasilitas, Kedisiplinan, Minat dan Motivasi Belajar Siswa XI (Study pada Sekolah Menengah Kejuruan Negeri Sragen)
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis 1) pengaruh fasilitas belajar terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen, 2) pengaruh kedisiplinan belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen, 3) pengaruh minat belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen, 4) pengaruh motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen, dan 5) pengaruh secara bersama-sama (simultan) antara fasilitas belajar, kedisiplinan siswa, minat belajar siswa, dan motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, sedangakn jenis penelitian adalah penelitian korelasional yaitu jenis penelitian non-eksperimental. Populasi penelitian adalah siswa kelas X SMKN 1 Sragen yang berjumlah 504 siswa, sedangkan sampel sebanyak 120 siswa. Hasil penelitian menunjukkan 1) fasilitas belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen, 2) kedisiplinan belajar tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen, 3) minat belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen, 4) motivasi belajar tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen, 5) secara simultan fasilitas belajar, kedisiplinan belajar, minat belajar, dan motivasi belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa SMKN Sragen sebesar 34,7%. Sedangkan sisanya 65,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.