Peranan Tokoh Utama dalam Novel Lalita Karya Ayu Utami: Kajian Psikologi Sastra
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keadaan psikologi tokoh utama dalam novel Lalita karya Ayu Utami yang menggunakan pendekatan psikoanalisis Sigmund Freud berupa struktur kepribadian yaitu: id, ego, dan super ego. Penelitian ini tergolong penelitian kualitatif karena sesuai objek dan tujuan yang ingin dicapai peneliti. Objek yang dikaji dalam penelitian ini adalah psikologi dari tokoh utama dalam novel Lalita karya Ayu Utami. Teknik pengumpulan data adalah teknik baca dan teknik catat. Dikatakan teknik baca karena pada penelitian ini penulis membaca novel Lalita karya Ayu Utami yang menjadi objek penelitian. Sedangkan teknik catat kerena penulis mengumpulkan data dan menulis sesuai data dari hasil bacaan yang ditemukan dalam novel tersebut sehingga dapat diperoleh data sesuai dengan masalah dalam penelitian.Hasil penelitian dalam novel Lalita yaituego dalam diri lebbih dominan menguasai tokoh utama yakni terus berusaha mencoba dan terus berjuang untuk mengejar impiannya. Kedua id, dalam diri tokoh utama sangat mempengaruhi keinginan tokoh utama dan hasrat yang kuat untuk mengejar impian dan cintanya. Ketiga super ego, dalam diri tokoh utama memberikan sebuah penilaian, kepercayaan terhadap dirinya untuk berjuang dan menggapai impiannya.Berdasarkan hasil penelitian, maka diajukan saran, sebagai manusia kita harus berjuang untuk menggapai kesuksesan karena perjuanganlah yang mewarnai kehidupan kita dalam mencapai keinginan.
Downloads
Article Details
References
Freud, Sigmund. 2006. Pengantar Umum Psikoanalisis. (terjemahan). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Jabrohim. 2015. Teori Penelitian Sastra. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Nurgiyantoro, Burhan. 2013. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Siswantoro. 2006. Metode Penelitian Sastra Analisis Psikologis. Surakarta: University Press.
Sugiyono. 2019. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: AlfaBeta.
Sutopo, H.B. 2006. Metode Penelitian Kualitatif Teori dan Aplikasi dalam Penelitian. Surakarta: University Press.