Pengembangan Audio Smartwatch Picture Description dalam Mengenal Gambar Objek Tunggal Bagi Tunanetra

Main Article Content

Gusua Reza
Jon Effendi

Abstract

Penelitian ini dimaksudkan untuk merancang teknologi adaptif dan asistif bagi penyandang disabilitas netra yang mengalami keterbatasan dan kesulitan dalam mengetahui informasi yang bersifat gambar sehingga membutuhkan bantuan orang lain dalam mengenal informasi dalam sebuah gambar. Berdasarkan pengamatan yang peneliti lakukan di sekolah inklusi SMKN 7 Padang, diketahui bahwa dalam pemprosesan informasi visual membutuhkan arahan dan bantuan dari GPK dan teman sebaya untuk memberitahukan suatu informasi khususnya berupa gambar. Sehingga peneliti merancang Audio Smartwatch Picture Description untuk mengenal gambar objek tungga bagi penyandang disabilitas netra menggunakan metode penelitian Research and Development (R&D) dengan langkah penelitan dan pengembangan Borg & Gall (2003) yang terdiri dari sepuluh langkah, karena keterbatasan waktu dan biaya peneliti membatasi langkah penelitian pada level satu menjadi lima langkah penelitian. Subjek uji coba dalam penelitian ini adalah 3 orang validator ahli yaitu ahli desain, ahlli anak berkebutuhan khusus dan GPK untuk menguji kelayakan prototipe alat. Data penelitian dianalisis melalui analisis kualitatif dengan perhitungan presentase.Hasil analisis data yang diperoleh dari ahli validasi desain mendapatkan nilai dengan presentase 75%. Berdasarkan penilaian dari dua validator ahli, diperoleh hasil penilaian pada aspek kepraktisan memperoleh presentase 77%. Aspek kegunaan memperoleh presentase penilain 81%. Dan aspek kelayakan diperoleh presentase penilasian 84%. Hasil penilaian secara keseluruhan memeroleh persentase penilaian 80%. Sehingga hasil dari validasi pengembangan audio smartwatch picture description dinyatakan layak untuk digunakan oleh penyandang disablitas netra.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Reza, G., & Effendi, J. (2022). Pengembangan Audio Smartwatch Picture Description dalam Mengenal Gambar Objek Tunggal Bagi Tunanetra. Edumaspul: Jurnal Pendidikan, 6(1), 900-903. https://doi.org/10.33487/edumaspul.v6i1.3337
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.