The Effect of Self Efficacy on Adversity Quotient of PKBM Students

Main Article Content

Kuhana Dewi
Kabri Kabri
Kabri Kabri
Maria Fransisca Andanti

Abstract

Pelatihan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Homeschooling Kusalamitra adalah pesantren Buddha yang terletak di Wonosari Gunungkidul. PKBM ini merupakan lembaga pendidikan nonformal yang memberikan pelatihan dan pembelajaran kepada masyarakat dengan cara yang berbeda. Berbeda dengan PKBM lainnya membuat PKBM Homeschooling Kusalamitra sangat menerik untuk diteliti. Tujuan penelitian ini hendak mengkaji apakah self efficacy berpengaruh terhadap adversity quetient (aq) dalam pembelajaran yang terjadi di PKBM Homeschooling Kusalahmitra. Penelitian ini menerapkan metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara self efficacy dan adversity quotient siswa PKBM Homeschooling Kusalamitra Tahun Pelajaran 2022/2023. Analisis deskripsi menunjukkan bahwa variabel self efficacy (X) memiliki hasil sebesar 76% dengan kategori tinggi, sementara variabel adversity quotient (Y) memiliki hasil sebesar 74% dengan kategori cukup. Koefisien determinasi R Square sebesar 0.755, mengindikasikan bahwa self efficacy memberikan kontribusi sebesar 75,5% terhadap adversity quotient siswa PKBM Homeschooling Kusalamitra. Hasil analisis regresi menggunakan uji t menunjukkan t hitung sebesar 10.667 dengan nilai signifikansi (sig.) 0.000 ≤ 0.30, sehingga Ho ditolak. Hal ini menegaskan bahwa self efficacy memiliki pengaruh signifikan terhadap adversity quotient pada siswa PKBM Homeschooling Kusalamitra tahun pelajaran 2022/2023."

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Dewi, K., Kabri, K., Kabri, K., & Andanti, M. F. (2023). The Effect of Self Efficacy on Adversity Quotient of PKBM Students. Edumaspul: Jurnal Pendidikan, 7(2), 3407-3412. Retrieved from https://ummaspul.e-journal.id/maspuljr/article/view/6958
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.