The Influence of Pricipal Transformtional Leadership on Teacher Motivation: A Literature review

Main Article Content

Dewi Meikasari
Hasan Hariri
Riswanti Rini

Abstract

Motivasi guru merupakan hal yang penting bagi peningkatan kualitas pendidikan karena mempengaruhi hasil belajar siswa. Banyak faktor yang mempengaruhi motivasi guru, salah satunya kepemimpinan transformasional. Kajian komprehensif mengenai pengaruh kepemimpinan transformasional terhadap motivasi guru dilakukan di berbagai negara, termasuk Indonesia. Penelitian, terutama literature review mengenai pengaruh kepemimpinan transformasional kepala sekolah terhadap motivasi guru masih sangat terbatas. Sehingga artikel ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh kepemimpinan transformasional kepala sekolah terhadap motivasi guru. Penelitian ini menggunakan metode literature review. Artikel yang diulas diperoleh dari Google Scholar dengan kata kunci “The Influence of Principal’s Transformational Leadership on Teacher Motivation”. Terdapat 20 artikel yang sesuai dengan kriteria untuk dilakukan ulasan lebih lanjut. Temuan dari literature review mengungkapkan bahwa sebagian besar artikel (17 artikel) menyatakan kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan sebagian besar dikatakan berpengaruh signifikan terhadap motivasi guru di berbagai negara, sedangkan 3 artikel lainnya menyatakan kepemimpinan transformasional tidak berpengaruh terhadap motivasi guru.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Meikasari, D., Hariri, H., & Rini, R. (2024). The Influence of Pricipal Transformtional Leadership on Teacher Motivation: A Literature review. Edumaspul: Jurnal Pendidikan, 8(2), 3650-3659. Retrieved from https://ummaspul.e-journal.id/maspuljr/article/view/8488
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.